Review N'Pure Marigold Anti Aging Face Toner




Saat saya masih belum mengerti dunia perskincarean dulu, penggunaan toner merupakan salah satu step yang kerap saya lewatkan. Dalam pikiran saya, toh saya sudah cuci muka dengan sabun wajah, buat apa lagi pakai toner? Bikin ribet saja. Begitu pemikiran yang hadir di kepala saya kala itu. Apalagi wajah saya juga tak terlalu bermasalah jadi kayaknya nggak perlu skincare macam-macam.
 
Tentunya pemikiran seperti itu sekarang sudah tidak berlaku lagi untuk saya. Seiring dengan semakin aware-nya saya dengan kondisi kulit wajah, juga semakin banyak membaca informasi tentang skincare, maka kini toner sudah menjadi salah satu produk wajib yang ada di rak skincare saya. 
 
Secara umum, toner memiliki fungsi membantu membersihkan sisa kotoran, minyak dan make up yang tidak terangkat saat menggunakan sabun wajah atau susu pembersih, toner juga untuk menyeimbangkan pH wajah setelah dibersihkan menggunakan sabun.
 
Selain 2 fungsi utamanya di atas, toner juga memiliki banyak manfaat lain untuk kulit wajah sesuai dengan jenis dan kandungannya. Ada hydrating toner yang berfungsi untuk melembapkan kulit, lalu ada juga exfoliating toner yang bisa membantu mencerahkan kulit wajah dengan kandungan BHA yang dapat membantu mengangkat kulit mati pada wajah.  

Bicara tentang toner, selama beberapa minggu terakhir, saya menggunakan toner N'PURE Marigold Anti Aging Face Toner yang merupakan rangkaian dari seri anti-aging series yang terdiri atas face foam, toner, dan serum dengan kandungan bunga marigold yang memiliki banyak manfaat untuk kulit wajah. N'PURE sendiri merupakan brand lokal yang menggunakan natural ingredients sebagai bahan utamanya. Produk-produk N'PURE sudah dermatologically tested, Paraben Free, Alcohol Free, SLS Free, Mineral Oil Free, Halal & terdaftar di BPOM.

Berikut adalah review dari pemakaian toner N'PURE Marigold Anti Aging Face Toner selama 2 minggu pemakaian:
 

Kemasan



N'PURE Marigold Anti-Aging Face Toner ini memiliki kemasan botol kaca bening dengan isi 120 ml. Tutupnya berupa tutup ulir berwarna kuning gading dengan aksen garis-garis yang membuatnya terlihat seperti serat kayu. Pada bagian depan terdapat gambar bunga marigold serta nama produk dengan tulisann berwarna putih. Selain nama produk, pada sisi botol lain terdapat keterangan kandungan produk, cara penggunaan, kode produksi dan No. BPOM produk.
 

Klaim dan Kandungan



Toner wajah N'PURE Marigold Anti Aging Face Toner ini diperuntukkan bagi semua jenis kulit termasuk kulit sensitif. Formulasi toner ini berupa kelopak bunga Marigold yang dipetik dan dimasukkan satu persatu dengan tangan para apoteker N’PURE, dan kandungan-kandungan aktif dan natural lainnya. Marigold Anti Aging Face Toner berfungsi untuk mencerahkan, melembabkan dan anti inflamasi, serta merawat keremajaan kulit dan membersihkan kulit dari sisa-sisa kotoranyang menempel pada wajah, menyegarkan kulit, dan memberikan sensasi kelembutan dan kehalusan kulit.
 
N'PURE Marigold Anti Aging Face Toner memiliki kandungan utama bunga Marigold yang memiliki manfaat baik untuk kulit. Selain itu produk ini juga mengandung algae extract, Gold, aloe vera, collagen, dan niacinamide. Beberapa manfaat dari kandungan tersebut antara lain:

  • Extract Kelopak Bunga Marigold (Calendulanya Indonesia) yang mengandung Karotenoid, yakni sebuah pigmen organik yang terdapat dalam tumbuhan. Pigmen ini berperan sebagai antioksidan. Selain itu, bunga marigold juga mengandung Translutein yang memiliki fungsi anti penuaan dini (antiaging) karena terpapar radiasi sinar UVB matahari, melawan radikal bebas dan juga melembabkan kulit
  • Algae Extract (Laminaria Digitata); yakni ganggang cokelat yang dapat membantu memulihkan respirasi sel kulit, meningkatkan konsumsi oksigen, serta mengandung antioksidan yang mengisi sel dengan energi untuk membantu memperlambat munculnya tanda-tanda penuaan
  • Gold, berfungsi menyamarkan kerutan, garis halus, & noda hitam, menstimulasi pertumbuhan sel kulit, mencegah penuaan dini.
  • Aloe Vera, berfungsi sebagai menjaga kelembaban kulit, menenangkan kulit
  • Collagen, berfungsi untuk mengencangkan kulit, mencerahkan kulit, mengurangi keriput dan garis halus
  • Vitamin B3/Niacinamide, berfungsi menghidrasi kulit, memperlambat proses perpindahan melanin pada epidermis akibat sinar UV, sehingga resiko pembentukan hiperpigmentasi pun akan berkurang. Meningkatkan produksi kolagen dan elastisitas pada kulit. Permukaan dan tekstur kulit menjadi lebih halus, garis halus dan keriput di kulit wajah pun menjadi tersamarkan

 

Adapun kandungan lengkap dari produk ini adalah:

Aqua, Glycerin, Propylene Glycol, Aloe Barbadensis Leaf Extract, Niacinamide, Marigold Flower, Calendula Officinalis Flower Extract, Laminaria Digitata Extract, Fructooligosaccharide, Beta Vulgaris Root Extract, Dmdm Hydantoin, Phenoxyethanol, Collagen, Allantoin, Disodium EDTA, Triethanolamine, PEG-40 Hydrogenated Castor Oil, Capryl Glycol, Butylene Glycol, 1,2-Hexanediol, Ethylhexylglycerin, Pentylene Glycol, Polyglutamic Acid, Gold, Fragrance Parfum Components and Finished Fragrance

 

Tekstur dan wangi



N'PURE Marigold Anti Aging Face Toner memiliki tekstur cair dengan wangi segar seperti wangi bunga. Di dalam cairan tonernya sendiri terdapat helaian bunga Marigold yang menjadi salah satu kandungan utama produk ini. Dengan teksturnya yang cair, menjadikan N'PURE Marigold Anti Aging Face Toner ini mudah meresap di kulit dan membuat kulit terasa lebih lembap. 

Cara penggunaan

  1. Setelah membersihkan wajah menggunakan N’PURE Marigold Deep Cleansing Foaming Face Wash, basahi kapas dengan toner ini / bisa dipakai langsung diusap ditepuk tepuk perlahan ke bagian muka, hindari area mata. Tak hanya itu bisa Face Toner Marigold ini juga bisa digunakan sebagai masker wajah dengan cara dikompres.
  2. Aplikasikan pada pagi dan malam hari.
  3. Setelah mengaplikasikan toner pada wajah, Anda bisa juga menggunakan N’PURE Marigold Anti Aging Serum untuk hasil kulit yang lebih baik dan terhidrasi sempurna.

 

Kesan setelah pemakaian 




Berdasarkan kandungan yang dimilikinya, N'PURE Marigold Anti Aging Face Toner merupakan toner yang befungsi untuk menghidrasi kulit sehingga menjadi lebih lembab. Selama 2 minggu pemakaian, bisa saya rasakan kulit saya semakin lembab setelah menggunakan toner ini. Teksturnya yang ringan cepat meresap di kulit dan juga membuat wajah terasa segar. 

Saya sendiri lebih sering menggunakan toner ini dengan cara ditepuk-tepukkan ke wajah dibandingkan dengan menggunakan kapas untuk lebih mendapatkan efek hydratingnya. Meski demikian, saat digunakan dengan menggunakan kapas, toner N'PURE ini juga mampu mengangkat sisa kotoran dengan baik, membuat wajah terlihat lebih bersih dan cerah dengan kandungan niacinamide yang ada di dalamnya. 

Adapun untuk manfaat mengurangi kerutan dan garis halus pada kulit, tentunya diperlukan pemakaian yang lebih kontinyu dan dipadukan dengan produk lain seperti serum untuk bisa mendapatkan hasil yang maksimal. Saya sendiri merekomendasikan produk ini buat teman-teman yang ingin mencoba hydrating toner dengan bahan natural. N'PURE Marigold Anti Aging Toner ini bisa kamu dapatkan di marketplace dengan harga Rp. 175.000,00. Selamat mencoba! 

11 Comments

  1. Wah aku baru tahu produk N'PURE Marigold Anti Aging Face Toner ini mbak. Kemasannya elegan bgt ya, gold gitu.. Sama nih, aku jg kl pakai toner lebih suka langsung ditepuk2 pakai tangan gt. Tp kadang kl abis aktivitas di luar, malamnya pakai toner dg bantuan kapas buat angkat sisa kotoran. Hihi
    Kebayang aroma bunganya nih, apalagi ada potongan bunga di dalam tonernya.

    ReplyDelete
  2. Woaaa kirain aku aja yang males pake toner, tenyata ada temen hehe dan pas baca review Npure kok malah gemes pengen cobain

    ReplyDelete
  3. Sama Mbaaa...aku juga abai dengan toner. Kupikir sudahlah. Enggak penting-penting amat. Ternyata? Baca review ini jadi sadar perlunya penggunaan toner.

    ReplyDelete
  4. Aku gak ngerti gituan🙈.. apa daya ngertinya bedak lipstik aja. Tapi dilihat dari komposisi bahannya aman digunakan.

    ReplyDelete
  5. harganya lumayan juga ya Mbak *bagi saya* heheh.
    tapi lihat kemasannyaa yang lux gini dan klaimnya yang hasilnya kelihatan oke, worth it lah ya :)
    harus rajin pake toner juga nih biar maksimal ya Mbak karena cuci muka saja tidak cukup.

    ReplyDelete
  6. Saya penggemar toner nih bw baca review npure marigold kok jadi penasaran pengen gunakan juga hehehe

    ReplyDelete
  7. Sering ngelewatin juga pake toner. Ternyata penting juga. Malah bisa melembabkan ya

    ReplyDelete
  8. Sering pake toner tapi melihat kandungan Npure Marigold ini kok tergoda mencoba juga yaa...Terimakasih infonya Kak...

    ReplyDelete
  9. N Pure ini banyak variannya untuk toner ya mba. Saya juga di rumah pakai N Pure. Cocok juga di kulit wajah saya

    ReplyDelete
  10. Aku juga lagi coba pakai marigold toner N'PURE, Mba. Suka sama kemasannya dan di dalam tonernya ada ekstrak bunga marigold, walau harus hati-hati karena botol kaca. Terpenting manfaat dari kandungannya yang bagus untuk melembapkan dan anti aging.

    ReplyDelete
  11. Cara menggunakannya simpel ya kak, walau harus hati-hati pada titik are mata. Tapi manfaatnya bagi kulit wajah cukup bagus.

    ReplyDelete
Previous Post Next Post